Mendagri Tito Karnavian pidato pada pelantikan pergantian 3 PJ Gubernur foto : istimewa 


Jakarta (CatatanNTB.com) - Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian pada acara pelantikan pergantian Penjabat Gubernur NTB Lalu Gita Ariadi, bersama tiga Pj Gubernur lainnya di Jakarta (24/6). Dalam sambutannya mantan Kapolri ini menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Lalu Gita dan istri, karena telah memberikan yang terbaik bagi NTB selama menjabat jadi Pj Gubernur dan Ibu penggerak PKK provinsi NTB.

"Kepada Lalu Gita atas kerja kerasnya kami menilai apa yang telah bapak laksanakan sudah berhasil," ucapnya 


Jenderal Polisi Purnawirawan ini juga menyatakan, berdasarkan tim penilaian yang dibentuk oleh Menko Perekonomian pada TPID Award. Provinsi NTB menjadi salah satu dari TPID yang terbaik dibawah pimpinan Pj Lalu Gita, dan mendapat penghargaan langsung dari Presiden RI di Istana Negara. Sehingga ditegaskan Lalu Gita Ariadi turun dari Pj Gubernur dalam prestasi, serta Ibu PKK melalui posyandu berhasil menurunkan angka stunting, NTB menjadi trend penurunan terbaik se Indonesia, penurunan pada angka 81 persen berdasarkan SKI.

"Dibawah kepemimpinan Lalu Gita provinsi NTB terbaik menjaga inflasi, mendapat penghargaan TPID Award dari Presiden. Lalu Gita turun dalam prestasi," ungkapnya 


Lebih lanjut Tito Karnavian mengatakan pergantian Lalu Gita Ariadi menjadi Pj Gubernur, karena akan mengikuti kompetisi pemilihan Gubernur NTB. Sehingga menurutnya penting dilakukan pergantian untuk kepentingan nasional. Karena tidak ada larangan bagi Pj Gubernur, Pj Bupati atau Walikota, Tentu harus mengikuti mekanisme dan ketentuan.

"Lalu Gita sudah bicara langsung ke saya, dia minta keluasan ruang gerak untuk ikut di Pilkada dan saya maknai sebagai pengunduran diri. Kami harus siapkan pengganti," ucapnya 

Mayjen (Purn) TNI Hassanudin resmi dilantik jadi Pj Gubernur NTB. Foto: istimewa 


Mayjen (Purn) TNI Hassanudin resmi menjadi Pj Gubernur Nusa Tenggara Barat, menggantikan Lalu Gita Ariadi. Setelah melalui pelantikan pada senin 24 juni di Sasana Bhakti Praja (SBP) Lantai 3 Gedung C, Kemendagri di Jalan Medan Merdeka Utara Nomor 7 Jakarta Pusat.


Sementara itu Lalu Gita Ariadi, seperti disampaikan sebelumnya akan kembali ke jabatan pangkalnya menjadi Sekretaris Daerah Provinsi NTB, mendampingi Pj Gubernur yang baru. Sembari menunggu proses pengunduran dirinya untuk mengikuti kontestasi Pilgub pada Pilkada serentak. (Red/CN)